14/04/2017

3 Cara Mudah Membuat Suggest/Saran Keyword Blog di Penelusuran Google

3 Cara Mudah Membuat Suggest/Sara Keyword Blog diPenelusuran Google - Apakah kalian pernah bertanya-tanya kenapa nama blog kalian tidak punya suggestion keyword di penelusuran google? Padahal mungkin usia blog kalian udah cukup lama, atau trafiknya sudah cukup ramai, namun kok keyword nama blog kalian tetap nggak ada ya di penelusuran google?

Lalu kenapa ada sebagian nama blog yang memiliki keyword, bahkan menempati suggestion keyword nomor satu, seperti samehadaku, atau save from. Ketika kita baru mengetik huruf "s" saja di google maka suggestion keyword seperti itu akan langsung tampil di layar kalian.
mas sugeng
Kali ini kita akan membahas bagaimana caranya untuk membuat suggestion keyword sendiri seperti screenshot di atas agar nama blog kalian bisa tampil di penelusuran google. Lalu apa manfaatnya suggestion keyword ini?

Ya sudah jelas untuk mempermudah pengunjung untuk mengunjungi blog kita, baru ngetik beberapa huruf sugesti blog kalian sudah muncul, dan hal ini juga akan menimbulkan kebanggan tersendiri jika kita punya keyword pribadi di Google.

Ada beberapa hal yang harus kalian sebelum mencoba trik ini, perhatikan seperti:

  1. Nama blog harus unik, tidak boleh terlalu panjang (maksimal 2 kata), dan bukan kata-kata atau keyword yang umum dicari seperti Fiksi, Mimpi, dunia, dll...
  2. Namun kalian juga bisa menggunakan perpaduan nama unik dengan kata yang umum, seperti dunia"ku", mas "sugeng", ruang "otaku", "om" blogging.
  3. Trik ini hanya berlaku untuk memunculkan suggestion keyword hompage blog kalian
Setelah memahami hal di atas, kita langsung masuk ke pembahasan triknya, inilah:

1. Seringlah Mencari Suggestion Keyword yang kalian target (nama blog sendiri) di Google

Yang pertama kali harus kalian lakukan untuk menciptakan suggestion keyword sendiri adalah dengan sering melakukan pencarian keyword nama blog kalian di penelusuran google. Dan lakukan klik terhadap blog kalian tersebut yang tampil di penelusuran. Lakukan juga hal ini setiap saat kalian akan memulai aktivitas ngeblog.

Lakukan juga setiap kali kalian main di warnet, di PC sekolah/kampus, di PC teman, atau dimanapun. Sebelum login ke blogger maka lakukan pencarian di google agar terhitung sebagai ip baru dan memperkuat blog kalian agar mendapatkan suggestion keyword.

Lalu gimana kalau nama blog kalian tidak tampil di penelusuran? Apa yang mau di klik kalau tidak muncul, that's why, itulah kenapa saya sarankan kalian membuat blog dengan nama yang unik yang belum pernah ada, bukan nama yang sudah umum.

Dan yang kedua, pastikan homepage blog kalian sudah terindeks di Google, kalian bisa melakukan indeks manual di submit url atau fetch google. Biasanya indeks untuk blogspot itu hanya membutuhkan waktu 30 detik agar homepage-nya terindeks di Google setelah di submit di search console.

Dan jika belum ada juga, cobalah ketikkan di goole "google.co.id" untuk mengubah preferensi default "google.com" menjadi penelusuran indonesia google.co.id dan setelah itu ketikkan lagi keyword kalian.

2. Ajak Teman, Kerabat, kenalan, atau siapa saja untuk mencari nama blog kalian di Google

Tahukah kalian jika sebuah keyword dicari lebih dari 50 kali saja di penelusuran google maka keyword tersebut akan muncul sebagai suggestion keyword. Tidak percaya? Coba kalian ketik om di google, maka akan muncul suggestion keyword "Om telolet om" yang sempat viral beberapa bulan lalu. Maka coba balik ke masa sebelum istilah om telolet om ada, maka keyword itu tidak akan pernah ada!

Ketahuilah bahwa om telolet om ada karena banyak yang mencari dengan keyword tersebut di Google, sehingga google bertindak cepat dan menjadikannya sebagai suggestion keyword karena banyak dicari. Jadi salah satu kunci utama untuk menciptakan keyword blog sendiri yaitu dengan mengajak teman-teman kalian mencari keyword kalian di google, baik di smartphone atau pc mereka.

3. Manfaatkan Private Browser / Incognito Mode

Cara ini juga terbukti work untuk menciptakan suggestion keyword. Kalian bisa browsing mode privat dengan menekan CTRL+Shift+P untuk Mozilla Firefox dan CTRL+Shift+N untuk pengguna Chrome. Ketikkan keyword kalian di penelusuran browser privat tersebut, dan seringlah lakukan hal ini.

1 komentar

waduh harus seberapa sering gan, soalnya, sugest dari google itu biasanya data pencarian dari banyak sekali orang, dan banyak sekali triger, maksud saya, jika pada SC diatas adalah "mas sugeng" itu adalah hasil dari ratusan ribu bahkan lebih data loh gan.. masak iya kita ngetik nama sendiri berkali-kali di google sampek segitu :D..

kita anggaplah kita sering mengetikan nama kita di google bukanka sugest ini akan muncul di komputer lokal kita saja, karena google akan merekam mana yang sering kita cari. dan ini tidak membuktikan bhwa sugest nama kita atau blog kita ini bisa muncul secara global??


EmoticonEmoticon